Alumnice.co – Lima Contoh Barang Yang Dihasilkan Dari Kegiatan Ekonomi Industri
Jawaban:
- Tas
- Sepatu
- Pakaian
- Ban mobil
- Kertas
Materi Tambahan:
Istilah-istilah dalam Industri
Perindustrian
Perindustrian adalah tatanan dan segala kegiatan yang bertalian dengan kegiatan industri.
Industri
Industri adalah kegiatan ekonomi yang mengolah bahan mentah, bahan baku, barang setengah jadi, dan/atau barang jadi menjadi barang dengan nilai yang lebih tinggi untuk penggunaannya, termasuk kegiatan rancang bangun dan perekayasaan industri.
Kelompok industri
Kelompok industri adalah bagian-bagian utama kegiatan industri, yakni kelompok industri hulu atau juga disebut kelompok industri dasar, kelompok industri hilir, dan kelompok industri kecil.
Cabang industri
Cabang industri adalah bagian suatu kelompok industri yang mempunyai ciri umum yang sama dalam proses produksi.
Jenis industri
Jenis industri adalah bagian suatu cabang industri yang mempunyai ciri khusus yang sama dan/atau hasilnya bersifat akhir dalam proses produksi.
Bidang usaha industri
Bidang usaha industri adalah lapangan kegiatan yang bersangkutan dengan cabang industri atau jenis industri.
Perusahaan industri
Perusahaan industri adalah badan usaha yang melakukan kegiatan di bidang usaha industri.
Bahan mentah
Bahan mentah adalah semua bahan yang didapat dari sumber daya alam dan/atau yang diperoleh dari usaha manusia untuk dimanfaatkan lebih lanjut.
Bahan baku industri
Bahan baku industri adalah bahan mentah yang diolah atau tidak diolah yang dapat dimanfaatkan sebagai sarana produksi dalam industri.
Barang setengah jadi
Barang setengah jadi adalah bahan mentah atau bahan baku yang telah mengalami satu atau beberapa tahap proses industri yang dapat diproses lebih lanjut menjadi barang jadi.
Barang jadi
Barang jadi adalah barang hasil industri yang sudah siap pakai untuk konsumsi akhir ataupun siap pakai sebagai alat produksi.
Teknologi industri
Teknologi industri adalah cara pada proses pengolahan yang diterapkan dalam industri.
Teknologi yang tepat guna
Teknologi yang tepat guna adalah teknologi yang tepat dan berguna bagi suatu proses untuk menghasilkan nilai tambah.
Rancang bangun industri
Rancang bangun industri adalah kegiatan industri yang berhubungan dengan perencanaan pendirian industri/pabrik secara keseluruhan atau bagian-bagiannya.
Perekayasaan industri
Perekayasaan industri adalah kegiatan industri yang berhubungan dengan perancangan dan pembuatan mesin/peralatan pabrik dan peralatan industri lainnya.
Standar industri
Standar industri adalah ketentuan-ketentuan terhadap hasil produksi industri yang di satu segi menyangkut bentuk, ukuran, komposisi, mutu, dan lain-lain serta di segi lain menyangkut cara mengolah, cara menggambar, cara menguji dan lain-lain.
Standardisasi industri
Standardisasi industri adalah penyeragaman dan penerapan dari standar
Tatanan industri
Tatanan industri adalah tertib susunan dan pengaturan dalam arti seluas-luasnya bagi
Itulah pembahasan mengenai pertanyaan:
Tuliskan lima contoh barang yang dihasilkan dari kegiatan ekonomi industri!
Semoga membantu.
Terima kasih telah berkunjung di Pustakawana.Website alternatif pengumpul materi dengan konsep perpustakaan. Materi-materi yang ada di Pustakawana adalah materi-materi pilihan yang diambil dari beberapa sumber terpercaya yang kemudian diterbitkan ulang di Pustakawana dengan bentuk lebih ringan, mudah dipahami, terdapat ringkasan, dan tambahan materi/materi pendukung. Besar harapan kami agarwebsite ini dapat membantu anda dalam mengerjakan soal/pertanyaan di atas. Cek juga soal/pertanyaan dan materi tambahan di bawah ini, pastikan Anda dapat menjawab dan memahami semuanya ya.
- Menurut jenis barang yang diperdagangkan, pasar dibedakan pasar barang konsumsi dan pasar barang produksi. Contoh pasar produksi adalah …
- Indonesia kaya barang tambang dan mineral yang dibutuhkan berbagai negara. Akan tetapi nilai jual barang tambang dan mineral mentah di negara tersebut tergolong murah. Keuntungan lebih akan diperoleh jika barang tambang dan mineral tersebut diolah terlebih dahulu. Upaya pemerintah untuk meningkatkan harga ekspor barang tambang dan mineral indonesia adalah …
- Sebelum memproduksi barang atau jasa produsen perlu melakukan riset pasar. Riset pasar dilakukan produsen bertujuan …
- Adi seorang pengusaha muda yang kreatif. la mendaur ulang kertas bekas menjadi produk kerajinan seperti pigura foto, kotak perhiasan dan tempat tisu. Dengan mengkombinasikan faktor produksi tersebut, Adi mendapat balas jasa berupa …
- Pengaruh pusat keunggulan terhadap pekerjaan adalah …
- Hasil produksi pemerintah dalam hubungan sebagai rumah tangga produsen dan rumah tangga konsumen adalah …
- Tuliskan lima contoh barang yang dihasilkan dari kegiatan ekonomi industri!
- Bagaimana ketergantungan antarruang yang mencakup produksi, distribusi, konsumsi, dan penentuan harga dan pasar dalam pemanfaatan bidang pariwisata di Indonesia?
- Apa itu deposit?
- Jelaskan bahwa salah satu permasalahan pertanian di Indonesia terkait dengan permodalan!
Sumber: Ruangguru UNDANG-UNDANG REPUBLIK INDONESIA Nomor 5 Tahun 1984 Tentang Perindustrian
Lima Contoh Barang Yang Dihasilkan Dari Kegiatan Ekonomi Industri
Sumber: https://pustakawana.com/4142/tuliskan-lima-contoh-barang-yang-dihasilkan-dari-kegiatan-ekonomi-industri/